Marilah berbagi ilmu karena bernilai sedekah . Sedikit ilmu namun diamalkan , itu lebih baik daripada banyak ilmu namun tidak diamalkan . Marilah kita memanfaatkan media sosial untuk menyebarkan ilmu dan hargailah hasil karya orang lain . Teruslah berkarya walau di nilai kurang menarik karena mungkin bermanfaat bagi orang lain yang membutuhkannya . Janganlah mencela hasil karya orang lain karena boleh jadi yang mencela tidak lebih baik dari yang di cela . Berupayalah mengamalkan ilmu karena ilmu yang tidak diamalkan adalah sia - sia dan tidak bermanfaat . Dari Al Fakir untuk seluruh insan . Sholawat dan Salam selalu terlimpahkan dengan istiqomah kepada Nabi Muhammad Saw. , Semoga bermanfaat baik di kehidupan dunia maupun akhirat !

Sabtu, 19 Mei 2012

Hal Neraka




Apabila kita merasakan panasnya api didunia ini maka tentu tidak akan tahan terhadap panasnya maka bagaimanakah mungkin kita akan merasa tahan terhadap panas api neraka . Berikut akan disebutkan hadis Nabi Muhammad Saw. tentang neraka agar keimanan menjadi lebih tebal .
  • Rasulullah Saw. bersabda : Jibril datang kepadaku dan aku katakan kepadanya : Hai Jibril ! cobalah gambarkan jahannam kepadaku !
Jibril berkata : Sesungguhnya Allah Swt. menciptakan neraka , dinyalakannya  selama 1000 tahun sehingga warna api menjadi merah kemudian dinyalakannya lagi selama 1000 tahun sehingga warna api menjadi putih lalu dinyalakan lagi selama 1000 tahun sehingga warna api menjadi hitam , maka jahannam itu hitam bagaikan malam yang gelap gulita , tidak berhenti gejolaknya dan tidak padam bara apinya .
  • Rasulullah Saw. pernah bersabda : “ Api didunia ini sepertujuh puluh api neraka ” , seseorang berkata : Ya Rasulullah ! api didunia ini sudah cukup panas . Rasulullah Saw. bersabda : “ Api di neraka memiliki jenis lain sebanyak 67 bagian yang tiap bagiannya setara dengan panas seluruh api didunia ini ”. ( Ringkasan Hadis Shahih Al – Bukhari , Imam Az – Zabidi , hal. 651 )
  • Firman Allah dalam surah At – Tahrim : 6 yang berbunyi : “ Hai orang – orang yang beriman , peliharalah dirimu dan keluargamu dari api neraka yang bahan bakarnya adalah manusia dan batu , penjaganya malaikat – malaikat yang kasar , yang keras , yang tidak mendurhakai Allah terhadap apa yang diperintahkan – NYA kepada mereka dan selalu mengerjakan apa yang diperintahkan ”.
  • Diriwayatkan dari Abu Hurairah ra. bahwa Rasulullah Saw. bersabda : “ Neraka dikelilingi oleh aneka kesenangan duniawi dan syurga dikelilingi oleh hal – hal yang tidak menyenangkan ”.

Posted by: Nama Blog magicmarketid, Updated at: 09.36.00

Tidak ada komentar:

Posting Komentar