Berbagilah ilmu karena menjadi sedekah bagimu . Di antara kita , ada yang telah mengetahui ilmu / pengetahuan yang kita bagi dan ada pula yang belum mengetahui . Marilah kita memanfaatkan media penyebar ilmu dan menghargai hasil karya orang lain . Teruslah berkarya walau di nilai kurang menarik karena mungkin karya tersebut bermanfaat bagi orang lain yang membutuhkannya . Janganlah mencela hasil karya orang lain karena boleh jadi yang mencela tidak lebih baik dari yang di cela . Berupayalah mengamalkan ilmu karena ilmu yang tidak diamalkan adalah sia - sia dan tidak bermanfaat . Dari Al Fakir untuk seluruh insan . Sholawat dan Salam selalu terlimpahkan dengan istiqomah kepada Nabi Muhammad Saw. , Semoga bermanfaat baik dalam kehidupan dunia maupun akhirat !

Rabu, 18 April 2012

Syaitan Yang Usil



Telah tersebut terdahulu bahwa syaitan adalah musuh manusia karena syaitan mengajak manusia untuk hidup miskin dan sengsara dengan melakukan banyak tipu daya / trik agar manusia menjadi teman / pengikut / budaknya . Syaitan memiliki kekuatan yang berasal dari perpaduan antara panas dan dingin , tiap gambar makhluk yang bernyawa dan boneka makhluk bernyawa . Syaitan senang menyerupai seseorang atau hewan yang disukainya . Disaat seseorang sedang shalat , syaitan berulah dengan membisikkan kata - kata yang memancing jawaban , menjadikan seseorang merasa was - was / ragu - ragu dalam shalatnya , jika seseorang bagus dalam shalatnya maka syaitan membisikkan kata : alangkah bagus dan khusyuk shalatmu , ketika orang yang shalat membenarkan kata - kata syaitan maka rusaklah pahala shalatnya karena dalam diri orang tersebut telah timbul rasa sombong padahal shalatnya bisa bagus dan khusyuk karena berkat pertolongan Allah bukan karena usahanya sendiri . Pernah suatu ketika Nabi mempunyai kain yang indah dan bagus kemudian ditawarkan kepada 3 sahabatnya dengan syarat melakukan shalat 2 rakaat dengan khusyuk tanpa memikirkan sesuatu , ternyata tidak satupun ke-3 sahabat Nabi yang bisa khusyuk karena terbayang dan teringat kepada kain tersebut artinya seseorang bisa berbuat khusyuk karena ada pertolongan dari Allah . Pada saat shalat , syaitan melakukan perbuatan usil / mengganggu manusia yakni :
  • syaitan menghembuskan nafasnya kedalam mulut orang yang sedang shalat sehingga orang tersebut menguap
  • syaitan menarik selembar bulu duburnya , bulu tersebut digunakan kepada manusia sehingga seolah - olah telah buang angin , oleh sebab itu janganlah keluar / menghentikan shalatnya sehingga mendengar suara buang angin atau tercium baunya .
Syaitan sangat menyukai warna merah dan setiap pakaian yang mewah dan mahal . Disaat manusia sedang marah maka syaitan berjalan sangat cepat disepanjang urat darah manusia oleh sebab itu disaat marah maka atasi dengan wudhu sehingga marahnya mereda karena disaat marah syaitan menguasai manusia terlihat dari wajah yang memerah karena marah .

Posted by: Nama Blog magicmarketid, Updated at: 20.54.00

Tidak ada komentar:

Posting Komentar