Marilah berbagi ilmu karena bernilai sedekah . Sedikit ilmu namun diamalkan , itu lebih baik daripada banyak ilmu namun tidak diamalkan . Marilah kita memanfaatkan media sosial untuk menyebarkan ilmu dan hargailah hasil karya orang lain . Teruslah berkarya walau di nilai kurang menarik karena mungkin bermanfaat bagi orang lain yang membutuhkannya . Janganlah mencela hasil karya orang lain karena boleh jadi yang mencela tidak lebih baik dari yang di cela . Berupayalah mengamalkan ilmu karena ilmu yang tidak diamalkan adalah sia - sia dan tidak bermanfaat . Dari Al Fakir untuk seluruh insan . Sholawat dan Salam selalu terlimpahkan dengan istiqomah kepada Nabi Muhammad Saw. , Semoga bermanfaat baik di kehidupan dunia maupun akhirat !

Rabu, 08 Januari 2014

Ikhlas Amal



Kata ikhlas beramal sangat mudah diucapkan namun penerapannya ketika diamalkan susah . Kata ikhlas beramal tercantum dalam sebuah logo departemen pemerintah namun kenyataannya tidak semua karyawannya bisa menerapkan kata ikhlas beramal dengan bukti adanya kasus korupsi Al Qur’an . Para guru agama yang telah memperoleh sertifikasi dan haknya untuk memperoleh tunjangan sertifikasi belum dibayarkan  , tiba - tiba mereka melakukan demonstrasi untuk menuntut haknya . Perbuatan tersebut mencerminkan bahwa mengajar tidak bisa sepenuhnya dilakukan dengan ikhlas . Pekerjaan apapun pasti ada hubungan timbal balik saling menguntungkan atau salah satu ada yang untung dan ada yang rugi . Jadi apapun profesinya maka jangan mudah mengatakan : saya bekerja dengan ikhlas . Orang yang mudah mengatakan kata ikhlas ketika gajinya tidak dibayarkan mungkin sudah mulai tidak giat bekerja atau pindah kerja .

Posted by: Nama Blog magicmarketid, Updated at: 06.09.00

Tidak ada komentar:

Posting Komentar