Marilah berbagi ilmu karena bernilai sedekah . Sedikit ilmu namun diamalkan , itu lebih baik daripada banyak ilmu namun tidak diamalkan . Marilah kita memanfaatkan media sosial untuk menyebarkan ilmu dan hargailah hasil karya orang lain . Teruslah berkarya walau di nilai kurang menarik karena mungkin bermanfaat bagi orang lain yang membutuhkannya . Janganlah mencela hasil karya orang lain karena boleh jadi yang mencela tidak lebih baik dari yang di cela . Berupayalah mengamalkan ilmu karena ilmu yang tidak diamalkan adalah sia - sia dan tidak bermanfaat . Dari Al Fakir untuk seluruh insan . Sholawat dan Salam selalu terlimpahkan dengan istiqomah kepada Nabi Muhammad Saw. , Semoga bermanfaat baik di kehidupan dunia maupun akhirat !

Rabu, 02 Januari 2013

Doa Perjalanan



Apabila anda hendak melakukan perjalanan maka ketika keluar rumah ucapkanlah :
بسم الله توكلت على الله لا حول و لا قوة إلا بالله العلى العظيم               
Bismillaahi tawakkaltu ‘alallaah laa haula wa laa quwwata illa billaahil ‘aliyyil ‘adziim
dan bacalah ayat kursi 1 x kemudian ketika anda akan mengendarai kendaraan maka ucapkanlah :
بسم الله و الحمد لله
سُبْحَانَ الَّذِي سَخَّرَ لَنَا هَٰذَا وَمَا كُنَّا لَهُ مُقْرِنِينَ وَإِنَّا إِلَىٰ رَبِّنَا لَمُنقَلِبُونَ      
    اللهم هون على سفرى هذا و اطوعنى بعده اللهم أنت الصاحب فى السفر و الخليفة فى الأهل اللهم إنى أعوذبك من وعثاء السفر و كآبة المنظر و سوء المنقلب فى المال و الأهل

Allaahumma hawwin ‘alayya safari hadsaa wath wi’annii bu’dahu Allaahumma antash shaahibu fis safari wal khaliifatu fil ahli Allaahumma innii a’uudsubika min wa’tsaa-is safari wa kaabbatil mandzari wa suu-il munqalabi fil maali wal ahli
Artinya :
Ya Allah permudahlah perjalananku dan dekatkanlah jaraknya bagiku . Ya Allah Engkaulah teman dalam bepergian dan yang mengurusi keluargaku . Ya Allah sesungguhnya aku berlindung kepada – Mu dari kelelahan dalam bepergian , pemandangan yang menyedihkan dan perubahan yang jelek dalam harta dan keluarga .

Posted by: Nama Blog magicmarketid, Updated at: 14.35.00

Tidak ada komentar:

Posting Komentar