- Hadis yang diriwayatkan oleh Abu Bakar ra. Bahwa Rasulullah Saw. bersabda : “ Perbanyaklah membaca “ Laa ilaaha illaallaah dan Astaghfirullaah ” karena Iblis yang terkutuk berkata : aku telah membinasakan manusia dengan dosa dan maksiyat , dan manusia telah membinasakan aku dengan syahadat dan istighfar maka aku membinasakan manusia dengan hawa nafsu sehingga mereka tidak menyadari seolah – olah mereka adalah orang – orang yang mendapat petunjuk ”.
- Hadis yang diriwayatkan oleh Abu ‘Aliyah bahwa Khalid bin Walid berkata : Ya Rasulullah ! Sesungguhnya orang kafir dari bangsa jin suka memperdayakanku . Rasulullah bersabda : “ Ucapkanlah olehmu
اعوذ
بكلمات الله التامات التى لا يجاوز هن بر و لا فاجر من شر ما ذرأ فى الارض و من شر
ما يخرج منها و من شر ما يعرج فى السماء و ما ينزل منها و من شر كل طارق الا طارقا
يطرق بخير يا رحمن
( A’uudsu bikalimaatillaahit
taammaatillatii laa yujaawizu hunna birrun wa laa faajirun min syarri maa
dsaro-a fil ardhi wa min syarri maa yakhruju minhaa wa min syarri maa ya’ruju
fissamaa-I wa maa yanzilu minhaa wa min syarri kulli thooriqin illaa thooriqon
yathruqu bikhoirin Yaa Rohmaan )
Artinya : Aku berlindung dengan kalimat – kalimat Allah yang sempurna ,
tidak akan menjangkau ( menganggu ) orang baik maupun orang jahat dengan (
mengucapkan kalimat itu ) dari kejahatan yang tersebar di muka bumi dan
kejahatan yang keluar dari bumi dan dari kejahatan yang naik ke langit dan yang
turun dari langit dan dari kejahatan setiap yang berjalan kecuali yang berjalan
untuk menempuh kebaikan , wahai Tuhan Yang Maha Penyayang .
- Hadis yang diriwayatkan oleh Abu Hurairah ra. , dia berkata : Rasulullah Saw. bersabda : “ Dalam surah Al – Baqarah terdapat satu ayat yang merupakan penghulu ayat – ayat Al – Qur’an . Setiap engkau membacanya di dalam rumahmu dan saat itu ada syaitan di dalamnya , pasti dia akan keluar . Ia adalah Ayat Kursi ”.
- Ibn Qutaibah meriwayatkan , katanya : seseorang dari Bani Ka’b menuturkan kepadaku , katanya : Aku datang ke kota Bashrah untuk menjual kurma , tetapi aku tidak menemukan satu rumah untuk bermalam kecuali satu rumah yang sudah penuh dengan sarang laba – laba . Aku bertanya kepada beberapa orang di sekitar rumah itu : mengapa rumah ini ?
Mereka menjawab : “ Rumah ini ada yang menempati
” .
Aku bertanya kepada pemiliknya : Maukah anda
menyewakannya kepada saya ? Sang pemilik rumah menjawab : “ Selamatkan diri
anda , sebab dalam rumah ini ada jin Ifrit yang telah menjadikan rumah ini
sebagai tempat tinggalnya . Dia membunuh setiap orang yang memasukinya ” .
Sewakan kepadaku dan biarkan malam ini , aku
bersama dia . Mudah – mudahan Allah SWT. menolongku menghadapinya .
Sang pemilik rumah mengatakan : “ terserah anda
sajalah ”
Aku pun bermalam di rumah itu . Ketika malam
tiba , datanglah kepadaku sesosok makhluk yang sangat hitam matanya , dengan
sinar merah laksana bara api . Dia memiliki bayangan gelap dan mendekatiku .Aku
membaca ayat kursi seluruhnya , maka ketika bacaanku tiba pada firman Allah
yang berbunyi : “ Dan Dia ( Allah ) tidak merasa berat memelihara keduanya ,
dan Dia Maha Tinggi lagi Maha Besar ” , maka makhluk itu tidak mengatakan apa
pun padaku . Kuulangi membacanya beberapa kali sampai bayangan gelap itu
menghilang . Kemudian aku menuju salah satu sudut rumah itu dan tidur . Esoknya
, aku menemukan di tempat melihat makhluk itu , sisa – sisa sesuatu yang
terbakar dan menjadi bara . Kemudian aku mendengar suara : Engkau telah
membakar Ifrit yang sangat besar . Aku bertanya : dengan apa aku membakarnya ?
Suara tersebut menjawab : Dengan firman Allah
yang berbunyi : “ Dan Dia ( Allah ) tidak merasa berat memelihara keduanya ,
dan Dia Maha Tinggi lagi Maha Besar ”
- Berlindung kepada Allah dari kejahatan syaitan dengan membaca :
أعوذ با لله من الشيطان و اتباعه و شركه من الجن و الانس 1
( A’uudsu billaahi
minasysyaithooni wa atbaa’ihi wa syirkihi minal jinni wal insi )
Artinya : Aku berlindung kepada Allah dari syaitan dan para pengikutnya
dan para sekutunya dari golongan jin dan manusia .
رب إنى أعوذبك من همزات الشياطين و أعوذبك رب أن يحضرون 2
( Robbi innii a’uudsubika min
hamazaatisy syayaathiini wa a’uudsubika robbi an yahdhuruun )
Artinya : Ya Allah sesungguhnya aku berlindung kepada - MU dari bisikan -
bisikan syaitan dan aku berlindung kepada - MU Ya Allah dari hadirnya syaitan .
- Firman Allah dalam surah Al – A’raf : 200 yang berbunyi : “ Dan jika kamu ditimpa sesuatu godaan syaitan maka berlindunglah kepada Allah . Sesungguhnya Allah Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui ”. Firman Allah dalam surah Fushshilat : 36 yang berbunyi : “ Dan jika syaitan mengganggumu dengan suatu gangguan maka mohonlah perlindungan kepada Allah ”.