Marilah berbagi ilmu karena bernilai sedekah . Sedikit ilmu namun diamalkan , itu lebih baik daripada banyak ilmu namun tidak diamalkan . Marilah kita memanfaatkan media sosial untuk menyebarkan ilmu dan hargailah hasil karya orang lain . Teruslah berkarya walau di nilai kurang menarik karena mungkin bermanfaat bagi orang lain yang membutuhkannya . Janganlah mencela hasil karya orang lain karena boleh jadi yang mencela tidak lebih baik dari yang di cela . Berupayalah mengamalkan ilmu karena ilmu yang tidak diamalkan adalah sia - sia dan tidak bermanfaat . Dari Al Fakir untuk seluruh insan . Sholawat dan Salam selalu terlimpahkan dengan istiqomah kepada Nabi Muhammad Saw. , Semoga bermanfaat baik di kehidupan dunia maupun akhirat !

Minggu, 22 September 2013

Kalimat Tauhid



بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْمِ

لاَ إِلَهَ إِلاَّ اللَّهُ
Seutamanya dzikir adalah kalimat di atas .

لاَ إِلَهَ إِلاَّ اللَّهُ مُحَمَّدُ الرَّسُوْلُ اللَّهُ
Dzikir kalimat tauhid yang dapat menggoncangkan tiang – tiang ‘Arsy sehingga pembacanya diampuni dosa – dosanya oleh Allah SWT . Kalimat inilah yang tertulis pada tiang – tiang ‘Arsy dan berdasarkan kalimat inilah Nabi Adam as. bertawasul memohon ampunan dari Allah dengan menyebutkan nama Nabi Muhammad Saw. sehingga dosanya memakan buah khuldi diampuni oleh Allah SWT.

لاَ إِلَهَ إِلاَّ اللَّهُ وَ أَسْتَغْفِرُ اللَّهَ اْلعَظِيْمِ وَ لِلْمُؤْمِنِيْنَ وَ اْلمُؤْمِنَاتِ
Dzikir diatas di ambil berdasarkan firman Allah dalam surah Muhammad : 19
فَاعْلَمْ أَنَّهُ لَا إِلَٰهَ إِلَّا اللَّهُ وَاسْتَغْفِرْ لِذَنبِكَ وَلِلْمُؤْمِنِينَ وَالْمُؤْمِنَاتِ وَاللَّهُ يَعْلَمُ مُتَقَلَّبَكُمْ وَمَثْوَاكُمْ
Artinya :
“ Maka ketahuilah , bahwa sesungguhnya tidak ada Ilah ( sesembahan , tuhan ) selain Allah dan mohonlah ampunan bagi dosamu dan bagi (dosa) orang – orang mukmin , laki – laki dan perempuan . Dan Allah mengetahui tempat kamu berusaha dan tempat kamu tinggal ” .

لاَ إِلَهَ إِلاَّ اللَّهُ وَحْدُ لاَ شَرِيْكَ لَهُ ، لَهُ اْلمُلْكُ وَ لَهُ اْلحَمْدُ يُحْيِى وَ يُمِيْتُ وَ هُوَ حَىٌّ لاَ يَمُوْتُ بِيَدِهِ اْلخَيْرِ وَ هُوَ عَلَى كُلِّ شَيْئٍ قَدِيْرٌ
Dzikir yang di baca antara shalat maghrib dan isya’ . Jika di baca 10 x maka seakan – akan telah membebaskan 10 budak dari keturunan Nabi Ismail as.

لاَ إِلَهَ إِلاَّ أَنْتَ سُبْحَانَكَ إِنِّى كُنْتُ مِنَ الظَّالِمِيْنَ
Dzikir yang biasa di baca oleh Nabi Yunus as. ketika berada di dalam perut ikan



Posted by: Nama Blog magicmarketid, Updated at: 19.08.00

Tidak ada komentar:

Posting Komentar