Marilah berbagi ilmu karena bernilai sedekah . Sedikit ilmu namun diamalkan , itu lebih baik daripada banyak ilmu namun tidak diamalkan . Marilah kita memanfaatkan media sosial untuk menyebarkan ilmu dan hargailah hasil karya orang lain . Teruslah berkarya walau di nilai kurang menarik karena mungkin bermanfaat bagi orang lain yang membutuhkannya . Janganlah mencela hasil karya orang lain karena boleh jadi yang mencela tidak lebih baik dari yang di cela . Berupayalah mengamalkan ilmu karena ilmu yang tidak diamalkan adalah sia - sia dan tidak bermanfaat . Dari Al Fakir untuk seluruh insan . Sholawat dan Salam selalu terlimpahkan dengan istiqomah kepada Nabi Muhammad Saw. , Semoga bermanfaat baik di kehidupan dunia maupun akhirat !
Tampilkan postingan dengan label Beberapa Tanda Takut Kepada Allah. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Beberapa Tanda Takut Kepada Allah. Tampilkan semua postingan

Sabtu, 21 April 2012

Tanda Takut



Tanda seseorang takut kepada Allah tercermin dalam segala tindakannya yakni :
  • Dapat mencegah diri dari berkata bohong , berkata kotor , meninggalkan perkataan yang tiada berguna dan digunakan untuk berdzikir - membaca Al - Qur'an serta mempelajari ilmu
  • Selalu berusaha menjaga perut dari kemasukan barang haram karena sama halnya dengan memasukkan api neraka ke dalam perut dan hanya memasukkan barang halal sesuai dengan kebutuhannya / tidak berlebihan
  • Selalu berusaha menjaga mata dari melihat yang tidak halal dilihat karena mata akan ditanya oleh Allah dan menjadi saksi bagi diri sendiri tentang yang telah dilihatnya .
  • Berusaha menjaga tangan dari menyentuh atau mengambil hal yang haram dan tidak halal disentuh kecuali telah menjadi miliknya sendiri , menjaga tangan dari menyakiti orang lain
  • Berusaha menjaga kedua kaki dari berjalan ke tempat maksiyat atau digunakan untuk menyakiti orang lain
  • Mengeluarkan dari hati sifat permusuhan , dengki , benci kepada sesama muslim dan menggantinya dengan rasa dan sifat kasih sayang 
  • Beribadah hanya karena Allah dan bukan karena riya' / ingin dipuji orang lain
  • Berusaha menjaga telinga dari mendengarkan gosip / ghibah karena bila melakukannya sama dengan memakan daging manusia sesama muslim
Ingatlah bahwa semua anggota tubuh kelak akan ditanya oleh Allah dan menjadi saksi bagi diri sendiri , tidak  ada yang tidak mungkin bagi Allah , apapun bisa terjadi termasuk seluruh anggota tubuh dapat berbicara karena Allah Maha Kuasa atas segala sesuatu .

Posted by: Nama Blog magicmarketid, Updated at: 12.19.00