Manusia berasal dari Adam dan Hawa maka dengan kuasa Allah tiba - tiba kini telah berjumlah miliaran orang yang tersebar di seluruh penjuru bumi . Manusia ada yang memiliki bentuk wajah , sifat , bentuk tubuh yang berbeda / mirip , baik yang mempunyai hubungan kekeluargaan maupun tidak ada hubungan keluarga namun semuanya adalah anak cucu Nabi Adam dan Hawa . Manusia ada yang diberi wajah tampan dan cantik maka Allah menguji hamba - NYA yang telah diberi ketampanan dan kecantikan dengan bagaimana manusia mempergunakannya , apakah ketampanan dan kecantikan digunakan untuk menyakiti lawan jenis atau digunakan hanya untuk menyenangkan suami atau istrinya atau untuk menyombongkan diri atau menyakiti orang lain dengan mengatakan bahwa wajah orang lain jelek . Ketampanan dan kecantikan adalah anugerah / pemberian dari Allah yang seharusnya disyukuri / tahu berterima kasih kepada Allah dengan cara bagaimana memanfaatkannya untuk kebaikan dan bukan mengumbar nafsu . Orang yang menyesal karena telah diberi ketampanan dan kecantikan dan tidak tahu berterima kasih sama halnya dengan mencela Allah yang telah memberi wajah bagus dan indah . Manusia sering meniru dan mengikuti ucapan orang lain yang menjadi panutannya / idolanya dan tidak memperdulikan apa yang diucapkan dan dilakukan benar atau tidak benar dalam ajaran agamanya . Apabila manusia mengikuti apa yang diucapkan dan dilakukan orang lain tanpa dasar agama maka yang akan terjadi adalah manusia yang mengajak ke jalan sesat dan menyesatkan orang lain . Sukakah manusia mengikuti idolanya yang mengajak ke tempat kesengsaraan ? Hendaknya manusia dalam melakukan perbuatan didasarkan atas ajaran agama agar tidak salah melangkah dalam hidup dan bukan mengikuti perkataan orang yang tidak benar menurut ajaran agama .