Berbagilah ilmu karena menjadi sedekah bagimu . Di antara kita , ada yang telah mengetahui ilmu / pengetahuan yang kita bagi dan ada pula yang belum mengetahui . Marilah kita memanfaatkan media penyebar ilmu dan menghargai hasil karya orang lain . Teruslah berkarya walau di nilai kurang menarik karena mungkin karya tersebut bermanfaat bagi orang lain yang membutuhkannya . Janganlah mencela hasil karya orang lain karena boleh jadi yang mencela tidak lebih baik dari yang di cela . Berupayalah mengamalkan ilmu karena ilmu yang tidak diamalkan adalah sia - sia dan tidak bermanfaat . Dari Al Fakir untuk seluruh insan . Sholawat dan Salam selalu terlimpahkan dengan istiqomah kepada Nabi Muhammad Saw. , Semoga bermanfaat baik dalam kehidupan dunia maupun akhirat !

Selasa, 28 Agustus 2012

Dzikir Pagar Ghaib



Semoga bermanfaat untuk saudara - saudariku seiman seagama !
Ingatlah bahwa :

·            hanya Allah Yang Maha Melindungi dari kejahatan tiap makhluk
·        janganlah sombong karena memiliki ilmu pagar ghaib karena masih ada ilmu pagar ghaib yang keistimewaannya lebih hebat , ada pepatah yang berbunyi : di atas langit masih ada langit
Sebelum Anda mengamalkan Dzikir dibawah , Bacalah Tawassul berikut !

بسم الله الرحمن الرحيم

Tawassul

يا الله بإذنك و ر ضاك و بشفاعة رسول الله صل الله عليه و سلم الفاتحة
Ya Allah bi idznika wa ridhooka wa bi syafaa’ati Rasulillah shallallaah ‘alaihi wa sallam Al-faatihah kemudian Anda baca surat Al-Fatihah

خصوصا الى خليفة الراشدين و اصحاب رسول الله اجمعين الفاتحة
Khushuushon ilaa kholiifatur roosyidiin wa ash-haabi Rosuulillaahi ajma’iin alfaatihah

خصوصا الى سلطان اولياء شيخ عبد القادر الجيلانى و اولياء تسعة و اولياء الله اجمعين و علماء الله اجمعين الاحياء منهم و الاموات شيئ لله لهم الفاتحة
Khushuushon ilaa sulthon awliya’ syaikh Abdul Qodir Aljailani wa awliya’ tis’ah (Wali Songo) wa awliya’ Allah ajma’iin wa ‘ulamaa-illaahi ajma’iin al ahyaa-I minhum wal amwaati syai-un lillaahi lahumul faatihah

خصوصا الى كياهى ذر و درسما لهما الفاتحة
Khushuushan ilaa kyai Dzurrin wa Darsiman lahumal faatihah

خصوصا الى ابى و أمى الفاتحة
Khushuushon ilaa abii wa ummii ( ayah dan ibu ) alfaatihah

خصوصا الى من أجازنى من اصوله و فروعه لهم الفاتحة
Khushuushon ilaa man ajaazanii min ushuulihi wa furuu’ihi lahumul faatihah

خصوصا الى ملائكة المقربين و حملة العرش و خادم سورة الفاتحة : آ خيدر ، و خادم آية الكرسى : ملائكة كنديس ، و خادم سورة الاخلاص : عبد الرحمن و عبد الصمد و عبد الواحد شيئ لله لهم الفاتحة
Khushuushon ilaa malaa-ikatul muqorrobiin wa hamalatul ‘arsy wa khoodim suurotil faatihah : A. Khaidir , wa khoodim aayatul kursii : malaa-ikatu Kandiyas , wa khoodim suurotil ikhlash : ‘Abdur Rohman wa ‘Abdush Shomad wa ‘Abdul Wahid syai-un lillaahi lahumul faatihah



Bacalah dzikir ini sebanyak - banyaknya dan istiqamah
رب نجنى من القوم الظالمين
Rabbi najjinii minal qaumidz dzaalimiin ( Ya Allah lindungilah aku dari kaum yang berbuat kedhaliman / aniaya ) . Bacalah 100 x jika mampu untuk tetap istiqamah , bila tidak mampu maka kerjakanlah semampunya
Doa
الحمد لله رب العالمين ، اللهم صل على محمد و اهل بيته ، اللهم إنا نعوذ بك و لأهلنا و اموالنا من كل جهة من شر الظالمين و المفسدين و الساحرين و السارقين و الماكرين و انصرنا عليهم . لا يفلح الساحر حيث اتى . و قل جآء الحق و زهق الباطل إن الباطل كان زهوقا . الحمد لله الذى نجينا من القوم الظالمين . وصل الله على سيدنا محمد و على آله و صحبه و سلم ، و الحمد لله رب العالمين                             

Alhamdulillaahi rabbil ‘aalamiin , Allaahumma shalli ‘alaa Muhammad wa ahli baytihi , Allaahumma innaa na’uudsubika wa li-ahlinaa wa amwaalinaa min kulli jihatin min syarridz dzaalimiin wal mufsidiin was saahiriin was saariqiin wal maakiriin wanshurnaa ‘alaihim . Laa yuflihus saahiru haytsu ataa . Wa qul jaa-al haqqu wa zahaqal baathilu innal baathila kaana zahuuqaan . Alhamdulillaahil ladsii najjaynaa minal qaumidz dzaalimiin . Wa shallallaahu ‘alaa sayyidinaa Muhammadin wa ‘alaa aalihi wa shahbihi wa sallim , walhamdulillaahi rabbil ‘aalamiin
Artinya :
Segala puji bagi Allah Tuhan Semesta Alam , Ya Allah limpahkanlah shalawat kepada Nabi Muhammad Saw. dan keluarganya , Ya Allah sesungguhnya kami memohon perlindungan kepada - Mu dan untuk keluarga kami dan untuk harta kami perlindungan dari segala penjuru arah dari kejahatan orang - orang yang berbuat dhalim / aniaya dan berbuat kerusakan dan para penyihir dan para pencuri dan orang - orang yang melakukan tipu daya dan berilah kami pertolongan / kemenangan atas mereka semua . Tidak akan menang para penyihir dari arah mana saja mereka datang . Dan katakanlah ! Telah datang kebenaran dan binasalah yang bathil sesungguhnya kebathilan pasti binasa . Segala puji bagi Allah yang telah melindungi kami dari kaum yang dhalim . Dan Allah bershalawat dan mengucapkan salam atas junjungan kami Nabi Muhammad Saw. dan atas keluarganya dan para shahabatnya , Dan segala puji bagi Allah Tuhan Semesta Alam


Posted by: Nama Blog magicmarketid, Updated at: 16.03.00

Sabtu, 25 Agustus 2012

Pertahanan Diri



Keterangan berikut hanya sekedar untuk diketahui saja bahwa berbagai macam ilmu dan keistimewaannya memang benar - benar ada . Setiap orang yang mengamalkan dzikir dan doa khusus , kebanyakan di antara mereka bukanlah orang yang :
  • senang memamerkan ilmu atau lebih senang merahasiakan ilmu yang dimiliki sehingga ketika mereka berada bersama orang lain seolah - olah seperti orang bodoh atau tidak berilmu / tidak mengerti sesuatu .
  • ingin terkenal / popular di kalangan manusia
  • ingin mendapat gelar sebagai pendekar / ulama / kyai / ustadz / sufi
Orang - orang yang mengamalkan dzikir dan doa khusus terbagi dalam 3 golongan :
  • mengamalkan dzikir dan doa khusus semata - mata hanya untuk mendekatkan diri kepada Allah dan tidak memiliki tujuan lain selain Allah . Golongan inilah yang senang merahasiakan diri dan ilmu mereka serta tidak ingin terkenal namun mereka tetap mengajarkan ilmu hanya kepada orang - orang tertentu .
  • mengamalkan dzikir dan doa khusus karena mempunyai tujuan selain Allah yakni ingin rezki , kedudukan , mengasah ilmu dan keistimewaannya . Golongan inilah yang senang menampakkan diri , ilmunya dan keistimewaannya di hadapan manusia sehingga menjadi terkenal .
  • mengamalkan dzikir dan doa khusus terkadang hanya untuk mendekatkan diri kepada Allah namun terkadang juga ingin kehidupan dunia dan perhiasannya
Bagi pengamal dzikir dan doa khusus tentu di antara mereka berbeda standar minimal ilmu pertahanan diri . Beberapa ilmu pertahanan diri dalam standar minimal :
  • Ilmu pagar ghaib / perisai . Keistimewaannya untuk menghadang atau menolak kedatangan musuh dan berbagai senjata yang diarahkan sehingga senjata itu hanya mengarah ke samping kanan atau kiri dan tidak mengarah langsung ke tubuh bagaikan barikade keamanan menghadang pengunjuk rasa . Medan energi ilmu tersebut bagaikan lingkaran , apabila jumlah dzikir yang di baca ditingkatkan maka medan energi akan semakin besar , contoh : bila biasanya dzikir hanya di baca 100 kemudian ditingkatkan menjadi 1000 maka medan energi semakin besar
  • Ilmu perisai diri . Keistimewaannya untuk mengembalikan serangan kepada sang penyerang . Ilmu pagar ghaib hanya berfungsi menolak serangan dan apabila serangan musuh masuk ke dalam tubuh tidak bisa mengatasinya , oleh sebab itu diperlukan ilmu perisai diri untuk mengeluarkan serangan musuh yang telah masuk ke dalam tubuh dan mengembalikannya kepada musuh sehingga musuh merasakan kesakitan .
  • Ilmu pukulan . Kegunaannya untuk menyerang musuh dari jarak jauh
  • Ilmu penghancur . Kegunaannya untuk menghancurkan serangan musuh
  • Ilmu pengobatan . Kegunaannya untuk mengobati diri dan orang lain yang terkena serangan
  • Ilmu kekebalan tubuh . Kegunaannya agar tubuh tidak terluka apabila terkena senjata 
Apabila ada pertanyaan atau ingin mempunyai dzikir dan doa khusus , silahkan kirim email anda ke alamat : ikhsanbasyir@yahoo.com
Apabila anda ingin memiliki dan mengamalkan dzikir khusus , silahkan anda lihat di label : Dzikir dan doa khusus .

Posted by: Nama Blog magicmarketid, Updated at: 12.25.00

Doa Anti Kebakaran



Sebuah riwayat bahwa ada beberapa orang yang datang kepada Abu Darda’ ra. memberitahu bahwa rumahnya telah terbakar namun Abu Darda’ menjawab : tidak terbakar karena Abu Darda’ telah mendengar Rasulullah Saw. bersabda : “ Siapa yang membaca kalimat - kalimat itu di waktu pagi maka tidak akan terkena musibah sepanjang hari hingga sore dan siapa yang membacanya di waktu sore maka tidak akan terkena musibah hingga pagi ” , dan saya ( Abu Darda’ ) telah membacanya hari ini . Kemudian ia ( Abu Darda’ ) mengajak orang - orang itu untuk pergi melihat rumahnya , mendadak rumah Abu Darda’ dalam keadaan selamat sedang rumah yang ada di kanan dan kirinya telah terbakar . Kalimat tersebut adalah :
اللهم أنت ربى لا إله إلا أنت عليك توكلت و أنت رب العرش العظيم ، ما شاء الله كان و ما لم يشأ لم يكن و لا حول و لا قوة إلا با لله العلى العظيم ، أعلم أن الله على كل شئ قدير و أن الله قد أحاط بكل شئ علما . اللهم إنى أعوذبك من شر نفسى و من شر كل دابة أنت آخذ بناصيتها ، إن ربى على صراط مستقيم                              
 Allaahumma anta rabbi laa ilaaha illaa anta ‘alaika tawakkaltu wa anta rabbul ‘arsyil ‘adsiim , maa syaa Allah kaa na wa maa lam yasya’ lam yakun wa laa haula wa laa quwwata illaa billaahil ‘aliyyil ‘adsiim , a’lamu annallaaha ‘alaa kulli syai-in qadiirun wa annallaaha qad ahaatha bikulli syai-in ‘ilman . Allaahumma innii a’uudsubika min syarri nafsii wa min syarri kulli daabbatin anta aakhidsun binaashiyatihaa , inna rabbi ‘alaa shiraathin mustaqiim
Artinya :
Ya Allah Engkau Tuhanku , tiada Tuhan kecuali Engkau , kepada - Mu aku berserah diri dan Engkau Tuhannya ‘Arsy yang agung , bila Engkau berkehendak pasti terjadi dan bila tidak Engkau kehendaki pasti tidak terjadi , dan tiada daya dan kekuatan kecuali dengan pertolongan Allah Yang Maha Tinggi lagi Maha Agung , aku mengetahui bahwa Allah Maha Kuasa atas segala sesuatu dan ilmu pengetahuan Allah telah meliputi segala sesuatu . Ya Allah sesungguhnya aku berlindung kepada - Mu dari kejahatan diriku dan dari kejahatan tiap - tiap binatang yang melata , yang nasibnya ada di tangan - Mu ( maksudnya ada dalam kekuasaan Allah , ingat ! tangan Allah tidak sama dengan tangan makhluk karena Allah tidak menyerupai makhluk ) , sesungguhnya Tuhanku di atas jalan yang lurus

Posted by: Nama Blog magicmarketid, Updated at: 11.42.00

Sabtu, 18 Agustus 2012

Silaturrahmi



Bulan syawal disebut juga sebagai bulan silaturrahim . Disebut demikian karena pada bulan tersebut orang - orang Islam saling mengunjungi sanak saudara mereka di mana pada bulan - bulan yang lain tidak mempunyai kesempatan / waktu untuk berkunjung karena sibuk dengan pekerjaan . Silaturrahmi bisa dilakukan kapan saja dan tidak harus di bulan syawal .
Bersilaturrahim bukan bertujuan untuk pamer baju baru yang harganya mahal dan modis , juga bukan pula untuk pamer kendaraan dan kesuksesan dalam bisnis / perdagangan namun silaturrahim bertujuan untuk :
  1. melaksanakan perintah Allah dan Rasul - Nya
  2. saling meminta dan memberi maaf  atas kesalahan yang pernah dilakukan . Memberi maaf pahalanya begitu besar karena terkandung kerelaan hati dan kebesaran hati  terhadap kesalahan orang lain yang mungkin menyakitkan
  3. saling berkasih sayang , membantu dan menolong terhadap sanak saudara yang membutuhkan
Firman Allah dalam surah Ar Ra’d : 21 yang berbunyi : “ Dan orang - orang yang menghubungkan apa - apa yang Allah perintahkan supaya dihubungkan dan mereka takut kepada Tuhannya dan takut kepada hisab yang buruk ” . Kata dihubungkan bermakna : mengadakan hubungan silaturrahim dan tali persaudaraan .
  • Aisyah ra. berkata : Rasulullah Saw. bersabda : “ Rahim / tali persaudaraan itu bergantung pada ‘Arsy dan rahim berkata : Siapa yang menghubungi aku maka Allah akan menghubunginya dan siapa yang memutuskan hubungan denganku maka Allah akan memutuskan hubungan padanya ” .
  • Abu Hurairah ra. berkata : Rasulullah Saw. bersabda : “ Sesungguhnya Allah telah menjadikan makhluk dan ketika telah selesai bangkitlah rahim ( tali persaudaraan ) dan ia berkata : inilah tempat berlindung kepada - Mu dari pemboikotan / putus hubungan . Allah menjawab : ya , apakah engkau belum puas bahwa Aku akan menghubungi orang yang menghubungi engkau dan memutus orang yang memutus hubunganmu ? . Rahim menjawab : baiklah . Allah berfirman : itulah bagianmu . Kemudian Nabi bersabda : bacalah olehmu ayat : “ Apakah sekiranya kamu berkuasa lalu mengacau di bumi dan memutuskan hubungan sanak saudara ? Mereka yang demikian telah di kutuk oleh Allah dan dipekakkan serta dibutakan mata mereka ” ” .
  • Anas ra. berkata : Rasulullah Saw. bersabda : “ Siapa yang ingin dilapangkan rezkinya dan di tunda umurnya / ajalnya maka hendaklah menghubungi keluarga / bersilaturrahim ” .
  • Abdullah bin Amr bin Al Ash ra. : Nabi Saw. bersabda : “ Bukan yang di sebut menghubungi persaudaraan itu adalah seorang yang membalas hubungan kebaikan tetapi menghubungi persaudaraan itu adalah jika keluarga itu memutuskan hubungan lalu dihubunginya ” .
  • Abu Muhammad ( Jubair ) bin Muth’im ra. bahwa Rasulullah Saw. bersabda : “ Tidak akan masuk surga orang yang memutus hubungan keluarga ” .
  • Abu Ayyub Khalid bin Zaid Al Anshariy ra. berkata bahwa ada seorang laki - laki bertanya kepada Rasulullah : Ya Rasulullah beritahukanlah kepadaku amal yang dapat memasukkan ke dalam surga dan menjauhkan dari api neraka ? Nabi Saw. menjawab : “ Engkau menyembah Allah dan tidak menyekutukan - Nya dengan sesuatu pun dan mendirikan shalat dan menunaikan zakat dan menghubungi keluarga / bersilaturrahim ” .

Posted by: Nama Blog magicmarketid, Updated at: 16.22.00

Kamis, 16 Agustus 2012

Amalan Akhir Puasa


Dzikir dan doa yang di baca pada malam terakhir bulan ramadhan adalah membaca istighfar 1000 x ( jika mampu ) kemudian  bersujudlah sambil membaca doa berikut :
يا حى يا قيوم يا ذاالجلال و الإكرام يا رحمن الدنيا و الآخرة و رحيمهما يا آرحم الراحمين يا إله الأولين و الأخرين إغفرلنا ذنوبنا و تقبل منا صلواتنا و صيامنا و قيامنا                                
Yaa hayyu yaa qayyuumu yaa dsal jalaali wal ikraam yaa rahmaanad dun-yaa wal aakhirah wa rahiimahumaa yaa arhamar raahimiin yaa ilaahal awwaliina wal aakhiriina ighfirlanaa dsunuubanaa wa taqabbal shalawaatinaa wa shiyaamanaa wa qiyaamanaa
Artinya :
Wahai Tuhan Yang Maha Hidup lagi Maha Berdiri , Wahai Tuhan Yang Maha Agung lagi Maha Mulia , Wahai Tuhan Maha Pengasih di dunia dan akhirat lagi Penyayang pada keduanya , Wahai Tuhan Yang Paling Penyayang di antara para penyayang , Wahai Tuhan Yang Terdahulu dan Terkemudian , ampunilah dosa - dosa kami dan terimalah shalat - shalat kami , puasa - puasa kami dan ibadah - ibadah kami .

Posted by: Nama Blog magicmarketid, Updated at: 16.37.00

Pemimpin



  • Firman Allah dalam surah Ali ‘Imran : 28 yang berbunyi : “ Janganlah orang - orang mukmin mengambil orang - orang kafir menjadi wali dengan meninggalkan orang - orang mukmin . Barangsiapa berbuat demikian , niscaya lepaslah ia dari pertolongan Allah kecuali karena ( siasat ) memelihara diri dari sesuatu yang ditakuti dari mereka . Dan Allah memperingatkan kamu terhadap diri ( siksa ) Nya . Dan hanya kepada Allah kembali ( mu ) ” .
  • Firman Allah dalam surah Al Maaidah : 51 yang berbunyi : “ Hai orang - orang yang beriman , janganlah kamu mengambil orang - orang yahudi dan nasrani menjadi pemimpin - pemimpin ( mu ) ; sebahagian mereka adalah pemimpin bagi sebahagian yang lain . Barangsiapa di antara kamu mengambil mereka menjadi pemimpin , maka sesungguhnya orang itu termasuk golongan mereka . Sesungguhnya Allah tidak memberi petunjuk kepada orang - orang yang zalim ” .
  • Firman Allah dalam surah Al Maaidah : 57 yang berbunyi : “ Hai orang - orang yang beriman , janganlah kamu mengambil jadi pemimpinmu , orang - orang yang membuat agamamu jadi buah ejekan dan permainan , ( yaitu ) di antara orang - orang yang telah di beri kitab sebelummu dan orang - orang yang kafir ( orang - orang musyrik ) . Dan bertakwalah kepada Allah jika kamu betul - betul orang - orang yang beriman ” .
  • Firman Allah dalam surah At Taubah : 23 yang berbunyi : “ Hai orang - orang yang beriman , janganlah kamu jadikan bapak - bapak dan saudara - saudaramu pemimpin - pemimpinmu , jika mereka lebih mengutamakan kekafiran atas keimanan dan siapa di antara kamu yang menjadikan mereka pemimpin - pemimpinmu maka mereka itulah orang - orang yang zalim ” .
  • Firman Allah dalam surah Ali ‘Imran : 118 yang berbunyi : “ Hai orang - orang yang beriman , janganlah kamu ambil menjadi teman kepercayaanmu orang - orang yang di luar kalanganmu ( karena ) mereka tidak henti - hentinya ( menimbulkan ) kemudharatan bagimu . Mereka menyukai apa yang menyusahkan kamu . Telah nyata kebencian dari mulut mereka dan apa yang disembunyikan oleh hati mereka lebih besar lagi . Sungguh telah Kami terangkan kepadamu ayat - ayat ( Kami ) , jika kamu memahaminya ” .  
Berdasarkan beberapa firman Allah di atas maka orang - orang yang beriman di larang bersahabat dekat dan menjadikan orang - orang di luar Islam menjadi pemimpin orang - orang Islam . Kalau setelah mengetahui dasar hukum memilih pemimpin sebagaimana firman Allah di atas masih tetap memilih orang - orang di luar Islam sebagai pemimpin berarti orang - orang yang memilih tersebut termasuk golongan orang di luar Islam dan telah berbuat dhalim / aniaya . Oleh sebab itu perhatikanlah dengan teliti / cermat sebelum memilih ! Jangan hanya karena telah di beri uang / kedudukan / menguntungkan sebuah golongan tertentu kemudian memilih orang di luar Islam sebagai pemimpin .

Posted by: Nama Blog magicmarketid, Updated at: 15.11.00

Janji Manusia


Manusia telah menyatakan beberapa janji kepada Allah yakni :

·        Manusia berjanji bahwa Allah adalah Tuhan manusia , hal itu terjadi sebelum manusia dilahirkan ke bumi namun kenyataannya banyak manusia yang menduakan Allah dengan adanya tuhan lain . Firman Allah dalam surah Al - A’raf : 172 yang berbunyi : “ Dan ( ingatlah ) , ketika Tuhanmu mengeluarkan keturunan anak - anak Adam dari sulbi mereka dan Allah mengambil kesaksian terhadap jiwa mereka ( seraya berfirman ) : “ Bukankah Aku ini Tuhanmu ? ” mereka menjawab : “ Betul ( Engkau Tuhan kami ) , kami menjadi saksi ” . ( Kami lakukan yang demikian itu ) agar di hari kiamat , kamu tidak mengatakan : “ sesungguhnya kami ( bani Adam ) adalah orang - orang yang lengah terhadap ini ( keesaan Tuhan ) ”.
·    Manusia telah berjanji akan memikul amanat yang dibebankan kepadanya yakni Al Qur’an dan menjadi khalifah di muka bumi namun kenyataannya banyak manusia yang meninggalkan Al Qur’an dengan cara tidak membacanya , tidak mempelajarinya , kurang mengamalkan isinya dan banyak manusia yang berbuat kerusakan di bumi . Firman Allah dalam surah Al Anfaal : 27 yang berbunyi : “ Hai orang - orang yang beriman , janganlah kamu mengkhianati Allah dan Rasul ( Muhammad ) dan ( juga ) janganlah kamu mengkhianati amanat - amanat yang dipercayakan kepadamu sedang kamu mengetahui ” .
·     Manusia telah berjanji di dalam shalatnya bahwa shalat , hidup dan mati hanyalah untuk Allah . Firman Allah dalam surah Al An’am : 162 - 163 yang berbunyi : “ Katakanlah : “ Sesungguhnya shalatku , ibadatku , hidupku dan matiku hanyalah untuk Allah , Tuhan semesta alam ( 162 ) , tiada sekutu bagi - Nya ; dan demikian itulah yang diperintahkan kepadaku dan aku adalah orang yang pertama - tama menyerahkan diri ( kepada Allah ) ” ” .

Posted by: Nama Blog magicmarketid, Updated at: 15.05.00

Selasa, 14 Agustus 2012

Doa Hijab



Peringatan : Jangan menyalahgunakan doa ini untuk berbuat kejahatan , jika disalahgunakan maka pengarang doa ini berlepas diri dari segala kejahatan yang di perbuat dan wajib mempertanggungjawabkan perbuatannya di hadapan Allah kelak .
Kegunaan doa ini adalah musuh tidak dapat mengetahui keberadaan orang yang hendak disakiti walaupun berada didekatnya dan berguna di saat terjadi peperangan sehingga dapat dengan mudah menghabisi lawan . Semua itu terjadi dengan idzin Allah selamat dari bahaya . Doa ini adalah salah satu doa khusus , semoga bermanfaat bagi saudara - saudariku seiman seagama .
Sebelum Anda mengamalkan Dzikir dibawah , Bacalah Tawassul berikut !


Tawassul

يا الله بإذنك و ر ضاك و بشفاعة رسول الله صل الله عليه و سلم الفاتحة
Ya Allah bi idznika wa ridhooka wa bi syafaa’ati Rasulillah shollo Allah ‘alaihi wa sallam Al-faatihah kemudian Anda baca surat Al-Fatihah

خصوصا الى خليفة الراشدين و اصحاب رسول الله اجمعين الفاتحة
Khushuushon ilaa kholiifatur roosyidiin wa ash-haabi Rosuulillaahi ajma’iin alfaatihah

خصوصا الى سلطان اولياء شيخ عبد القادر الجيلانى و اولياء تسعة و اولياء الله اجمعين و علماء الله اجمعين الاحياء منهم و الاموات شيئ لله لهم الفاتحة
Khushuushon ilaa sulthon awliya’ syaikh Abdul Qodir Aljailani wa awliya’ tis’ah (Wali Songo) wa awliya’ Allah ajma’iin wa ‘ulamaa-illaahi ajma’iin al ahyaa-I minhum wal amwaati syai-un lillaahi lahumul faatihah

خصوصا الى ابى و أمى الفاتحة
Khushuushon ilaa abii wa ummii ( ayah dan ibu ) alfaatihah

خصوصا الى من أجازنى من اصوله و فروعه لهم الفاتحة
Khushuushon ilaa man ajaazanii min ushuulihi wa furuu’ihi lahumul faatihah
خصوصا الى ملائكة المقربين و حملة العرش و خادم سورة الفاتحة : آ خيدر ، و خادم آية الكرسى : ملائكة كنديس ، و خادم سورة الاخلاص : عبد الرحمن و عبد الصمد و عبد الواحد شيئ لله لهم الفاتحة
Khushuushon ilaa malaa-ikatul muqorrobiin wa hamalatul ‘arsy wa khoodim suurotil faatihah : A. Khaidir , wa khoodim aayatul kursii : malaa-ikatu Kandiyas , wa khoodim suurotil ikhlash : ‘Abdur Rohman wa ‘Abdush Shomad wa ‘Abdul Wahid syai-un lillaahi lahumul faatihah

Apabila telah selesai membaca di atas kemudian baru mengerjakan dzikir di bawah ini .
يا ستار
و جعلنا من بين أيديهم سدا و من خلفهم سدا فأغشيناهم فهم لا يبصرون

الحمد لله رب العالمين اللهم صل على سيدنا محمد صلاة تلقى بها الرعب و الهيبة فى قلوب الكافرين و المشركين والظالمين و المفسدين و الساحرين و السارقين و الماكرين و الباغين و على آله الطاهرين
اللهم استرنا و من معنا مما نخاف يا ستار ×7 ، اللهم احجبنا من القوم الكافرين و المشركين و الظالمين و المفسدين و الساحرين و السارقين و الماكرين و الباغين و سلمنا من شرهم . الحمد لله الذى نجينا من القوم الظالمين ، و صلى الله على سيدنا محمد و على آله و صحبه و سلم و الحمد لله رب العالمين آمين
Ya Sattaar ( baca 100 x )
Wa Ja’alnaa min bayni aydiihim saddan wa min khalfihim saddan fa aghsyainaahum fahum laa yubshiruun ( baca 100 x )

Alhamdulillaahi rabbil ‘aalamiin Allaahumma shalli ‘alaa sayyidinaa Muhammadin shalaatan tulqii bihar ru’ba wal haybata fii quluubil kaafiriina wal musyrikiina wadz dzaalimiina wal mufsidiina was saahiriina was saariqiina wal maakiriina wal baaghiina wa ‘alaa aalihith thaahiriin
Allaahummasturnaa wa man ma’anaa mimmaa nakhaafu Yaa Sattaaru 7x , Allaahummahjubnaa minal qaumil kaafiriina wal musyrikiina wadz dzaalimiina wal mufsidiina was saahiriina was saariqiina wal maakiriina wal baaghiina wa sallimnaa min syarrihim .Alhamdulillaahil ladsii najjaynaa minal qaumidz dzaalimiin , wa shallallaahu ‘alaa sayyidinaa Muhammadin wa ‘alaa aalihi wa shahbihi wa sallam wal hamdulillaahi rabbil ‘aalamiin Aamiin

Artinya :
Ya Allah Yang Maha Merahasiakan
Dan Kami jadikan di hadapan mereka dinding dan di belakang mereka dinding dan Kami tutup mata mereka sehingga mereka tidak dapat melihat apa - apa

Segala puji bagi Allah Tuhan Semesta Alam , Ya Allah limpahkanlah shalawat kepada junjungan kami Nabi Muhammad Saw. dengan shalawat tersebut yang dapat menggetarkan dan menakutkan di hati orang - orang kafir dan musyrik dan dhalim / aniaya dan orang - orang yang merusak dan ahli sihir dan para pencuri dan ahli tipu daya dan orang - orang yang marah shalawat yang juga dilimpahkan kepada keluarga Nabi Muhammad yang suci
Ya Allah rahasiakanlah kami dan orang - orang yang bersama kami dari sesuatu yang menakutkan kami wahai Tuhan Yang Maha Merahasiakan 7x , Ya Allah hijablah kami dari kaum kafir dan musyrik dan dhalim dan para perusak dan ahli sihir dan para pencuri dan ahli tipu daya dan pemarah dan berilah kami keselamatan dari kejahatan mereka . Segala puji bagi Allah yang telah melindungi kami dari kaum yang dhalim , semoga shalawat dan salam Allah terlimpahkan kepada junjungan kami Nabi Muhammad Saw. dan keluarganya dan para shahabatnya dan Segala puji bagi Allah Tuhan Semesta Alam . Mudah - mudahan Allah mengabulkan

Posted by: Nama Blog magicmarketid, Updated at: 14.50.00

Permintaan Doa



Bagi para pengunjung dan pembaca yang ingin memiliki doa - doa khusus , silahkan anda kirim email ke alamat : ikhsanbasyir@yahoo.com

Deskripsikan / jelaskan kegunaan doa yang diinginkan sehingga mudah untuk menentukan doa yang di maksud .

Setiap doa khusus ada harganya dan bila ingin doa - doa umum maka akan diupayakan untuk mendapatkannya .

Spesifikasi doa khusus dan keistimewaannya dapat di lihat di blog ini pada bulan maret dan april .

Setiap email yang masuk akan diupayakan untuk di jawab .

Terima Kasih atas perhatiannya .

Posted by: Nama Blog magicmarketid, Updated at: 10.11.00

Senin, 13 Agustus 2012

Hati Manusia



Peringatan ! Semua isi konten / materi yang terdapat dalam blog ini  , bila berdasarkan Al Qur'an dan Hadis maka terimalah namun bila hanya berdasarkan logika maka telitilah kebenarannya berdasarkan Al Qur'an dan Hadis agar tidak menyesatkan dan disesatkan .

Hati bagaikan pemimpin , apabila ia baik maka seluruh anggota tubuh di nilai baik namun bila ia jelek maka seluruh anggota tubuh di nilai jelek . 

Pemimpin memiliki 2 menteri yang sangat setia yakni menteri yang baik dan menteri yang jahat . 

Adapun menteri yang baik selalu memberi nasihat berdasarkan Al Qur'an dan Hadis sehingga setiap keputusan yang di ambil dan jalan hidupnya tetap berada di jalan Allah . 

Bila pemimpin tetap berpegang teguh kepada Al Qur'an dan Hadis maka apapun rintangannya tetap tidak akan bisa menggelincirkannya dari jalan Allah . 

Adapun menteri yang jahat selalu memberi nasihat berdasarkan nafsu yang akan menggelincirkan pemimpin dari jalan Allah . 

Bila pemimpin menuruti nasihat menteri yang jahat maka perlahan - lahan namun pasti akan melupakan Allah , lupa terhadap kewajibannya sebagai hamba , hidup miskin dan sengsara , dan pasti akan di bawa ke neraka . 

Nafsu mempunyai bawahan yang setia yang bernama :
  • riya' yakni sifat manusia yang ingin mendapat pujian atas perbuatannya . 
        Beramal bukan karena Allah namun karena manusia .
  • sum'ah yakni sifat manusia yang ingin menjadi terkenal di kalangan manusia .
  • hasud yakni sifat dengki dan iri hati . 
       Ingatlah bahwa sifat ini dapat menghapus pahala bagaikan api membakar kayu             
  • takabbur yakni sifat sombong 
  • namimah yakni sifat manusia yang senang mengadu domba
Riya' membidangi ketakwaan dan keilmuan 
  • ketakwaan maksudnya manusia yang rajin beribadah namun ibadah yang dikerjakan bukan karena Allah namun karena manusia yakni ingin mendapat pujian sebagai ahli ibadah , ingin mendapat gelar ustad / kiai / ulama / da'i atau ingin mendapat kehormatan atau jabatan atau rezki yang mudah dan berlimpah .
  • keilmuan maksudnya menuntut ilmu bukan karena ingin mengenal Allah , mengetahui kewajiban dan hak sebagai seorang hamba namun karena ingin mudah mendapat pekerjaan , ingin mendapat status dan gelar sarjana / master / doktor / profesor .
Ciri orang yang berbuat sum'ah adalah berlagak dalam berbicara / pandai bersilat lidah .
Orang yang hasud merasa tidak senang terhadap kebahagiaan orang lain dan berusaha untuk menghancurkannya dengan segala cara asalkan tujuan tercapai .
Takabbur membidangi :
  • kekayaan maksudnya orang kaya yang tidak mengerti ajaran Islam cenderung mempunyai sifat sombong , tandanya adalah senang meremehkan , merendahkan dan menghina orang lain
  • kebangsawanan maksudnya orang yang berasal dari keluarga ningrat dan kaya biasanya enggan dan berusaha menjauhi orang yang berasal dari kelas ekonomi rendah dan tidak mau menikah dengan orang dari golongan rendah
  • ketampanan dan kecantikan . Orang yang tampan dan cantik biasanya pemilih dalam memilih pasangan hidup , akan merasa malu bila pasangannya tidak memenuhi kriterianya . Orang yang tampan dan cantik biasanya cenderung merendahkan orang lain dan senang mempermainkan perasaan .
  • banyak teman . Orang yang memiliki banyak teman merasa dirinya kuat 
  • kekuatan . Orang yang bertubuh kekar dan kuat cenderung meremehkan kekuatan tubuh orang lain 
Namimah / adu domba biasanya sifat ini terdapat pada orang yang haus kekuasaan dan gila hormat sehingga semua orang yang di anggap lawan akan disingkirkan .

Apabila manusia berbuat dosa maka terdapat setitik noda hitam di hati . Noda tersebut dapat menghalangi masuknya nur Allah dan enggan menerima petunjuk yang berdasarkan Al Qur'an dan Hadis . Untuk membersihkan noda tersebut yakni dengan cara membaca istighfar . Apabila berbuat dosa maka segeralah ikuti dengan berbuat kebaikan karena berdasarkan firman Allah dalam surah Huud : 114 yang berbunyi : " .............................................Sesungguhnya kebaikan dapat menghapus kejelekan..................................... " . Kebaikan dapat menghapus kejelekan , begitu pula sebaliknya kejelekan dapat menghapus kebaikan .

 



Posted by: Nama Blog magicmarketid, Updated at: 12.57.00

Sabtu, 11 Agustus 2012

Doa Kebahagiaan



اللهم إنا نسألك حيات السعداء فى الدنيا و الآخرة
Allaahumma innaa nas-aluka hayaatas su’adaa-i fid dun-ya wal aakhirah
Artinya :
Ya Allah kami memohon kepada - Mu kehidupan yang bahagia di dunia dan akhirat
اللهم اجعلنا و ذريتنا من عبادك الصالحين و السالمين و المتقين و المفلحين و الشاكرين و نعوذبك من الخاسرين و الغافلين
Allaahummaj’alnaa wa dsurriyyatinaa min ‘ibaadikash shaalihiin was saalimiin wal muttaqiin wal muflihiin wasy syaakiriin wa na’uudsubika minal khaasiriin wal ghaafiliin
Artinya :
Ya Allah jadikanlah kami dan anak cucu kami termasuk dalam golongan hamba - hamba - Mu yang shalih dan selamat dan beruntung dan pandai bersyukur dan kami berlindung kepada - Mu termasuk orang - orang yang merugi dan lalai
Tahukah anda , siapakah orang yang merugi ? orang yang merugi adalah
  • orang yang kelak pada hari kiamat kehilangan dan berpisah dengan keluarga dan anak cucunya ,
  • orang yang pahala kebaikannya diberikan kepada orang yang pernah disakiti di dunia dan belum meminta maaf ketika di dunia
Orang yang lalai adalah orang yang lupa dari mengingat / dzikir kepada Allah
ربنا آتنا فى الدنيا حسنة و فى الآخرة حسنة و قنا عذاب النار
Rabbanaa aatinaa fid dun-yaa hasanatan wa fil aakhirati hasanatan wa qinaa ‘adsaaban naar
Artinya :
Ya Allah berikanlah kepada kami di dunia kebaikan dan di akhirat kebaikan dan lindungilah kami dari siksa neraka
اللهم إنا نسألك حسن الخاتمة
Allaahumma innaa nas-aluka husnul khaatimah
Artinya :
            Ya Allah kami memohon kepada - Mu akhir hidup yang baik

Posted by: Nama Blog magicmarketid, Updated at: 16.10.00

Pencuri Pahala



  • Diriwayatkan dari Aisyah ra. , dia berkata : saya pernah bertanya kepada Rasulullah Saw. tentang menoleh ketika shalat , kemudian beliau menjawab : “ Itulah upaya setan mencuri shalat ” .
  • Diriwayatkan dari Yahya bin Sa’id dari Nu’man bin Muroh Al Anshari bahwa Rasulullah Saw. telah bersabda : “ Apa yang kalian lihat tentang peminum minuman keras , pencuri dan pezina ? ” Mereka menjawab : Allah dan Rasul - Nya yang lebih mengetahui . Kemudian Beliau bersabda : “ Mereka orang - orang yang keji dan berdosa . Seburuk - buruk manusia ialah pencuri yang mencuri dari shalatnya yakni tidak sempurna ruku’nya , sujudnya dan khusyu’nya ” .
  • Diriwayatkan : dahulu ada seorang pelacur dari kalangan Bani Israil berkeinginan untuk mendekati seorang ahli ibadah dan duduk bersamanya karena ingin mendapat sesuatu yang berguna baginya , tiba - tiba ahli ibadah tersebut merasa jijik dan enggan pada pelacur itu sehingga di usir dari majlisnya maka Allah menurunkan wahyu kepada seorang Nabi yang telah di utus kepada Bani Israil bahwa “ Allah telah mengampunkan dosa pelacur tersebut dan menggugurkan amal ahli ibadah itu ” . Seorang yang bodoh dan maksiyat , jika ia tawadhu / rendah diri karena takut dan segan kepada Allah berarti telah berbuat taat bahkan lebih taat daripada seorang alim yang sombong dan membanggakan ibadahnya .
  • Diriwayatkan dari Abdullah bin Mas’ud ra. , dia berkata : Janganlah seseorang memberikan sebagian shalatnya kepada setan dengan menganggap bahwa beranjak seusai shalat adalah dari arah kanan , padahal saya sering kali melihat Nabi Saw. beranjak seusai shalat dari arah kiri ” .
Berikut dijelaskan tentang beberapa macam pencuri pahala yakni :
    1. Jika selesai shalat dan hendak beranjak dari tempatnya maka berbaliklah ke arah kiri , jika berbalik ke arah kanan berarti telah merelakan sebagian shalatnya kepada setan
    2. Hiasilah segala perbuatan dengan sifat tawadhu / rendah diri dan jangan sombong karena kesombongan akan menggugurkan / menghapus amal baik
    3. Shalat dikerjakan dengan thuma’ninah / berdiam diri dalam waktu agak lama dan tidak tergesa - gesa . Shalat yang dikerjakan dengan tergesa - gesa berarti telah mengurangi keistimewaan dan kesempurnaan shalat , inilah yang di sebut pencuri shalat .
    4. Seseorang yang menjadi imam dalam suatu majlis kemudian tanpa memberitahu / izin kepada makmum , doa yang dipanjatkan hanya dikhususkan untuk dirinya sendiri dan bukan untuk umum , inilah yang di sebut pencuri doa . Contoh : Allaahummaghfirlii ( Ya Allah ampunilah aku ) padahal menjadi seorang imam , seharusnya doa yang dipanjatkan adalah Allaahummaghfirlanaa ( Ya Allah ampunilah kami ) .
    5. Jika seseorang bertamu dengan mengucapkan salam kemudian jawaban salam didahului dan diucapkan oleh orang yang bukan pemilik rumah maka inilah yang di sebut pencuri pahala . Contoh : A hendak bertamu ke rumah B dengan mengucapkan salam kemudian kebetulan C lewat di depan rumah B dan menjawab ucapan salam A sebelum B menjawab salam .

Posted by: Nama Blog magicmarketid, Updated at: 16.07.00

Tanda Bahagia



Tanda penghuni surga dan neraka :
  • Rasulullah Saw. bersabda : “ Sesungguhnya seseorang mengerjakan amal penghuni surga menurut apa yang terlihat manusia , padahal sebenarnya dia akan menjadi penghuni neraka . Sebaliknya ada seseorang mengerjakan amal penghuni neraka menurut apa yang terlihat manusia , padahal dia akan menjadi penghuni surga ” . Berdasarkan hadis ini bahwa belum tentu orang yang rajin ibadah pasti akan masuk surga dan belum tentu pula orang yang senang berbuat dosa akan masuk neraka , jadi jangan berputus asa dari rahmat Allah namun berusahalah untuk dapat menaati perintah Allah dan menjauhi larangan - Nya .
  • Rasulullah Saw. bersabda : “ Sesungguhnya Allah jika menciptakan seorang hamba yang akan menjadi penghuni surga , Dia ( Allah ) minta orang itu beramal dengan amalan ( calon ) penghuni surga sampai dia meninggal tetap beramal dengan amal penghuni surga lalu Dia ( Allah ) masukkan dia kedalamnya  . Dan jika Dia ( Allah ) menciptakan seorang hamba yang akan menjadi penghuni neraka , dia beramal dengan amalan penghuni neraka sampai dia meninggal dan tetap beramal dengan amal penghuni neraka sehingga Dia ( Allah ) melemparkannya ke dalam neraka itu ” .
  • Dari Abu Bakar Ash Shiddiq ra. , dia bertanya kepada Nabi Saw. : “ Ya Rasulullah , apakah kita beramal berdasarkan urusan yang telah selesai ditetapkan Allah dalam ketetapan - Nya ataukah kita beramal untuk hal - hal yang akan datang ( yang belum ada ketetapan - Nya ) ? ” Nabi Saw. menjawab : “ Justru kita beramal menurut apa yang telah ditetapkan Allah ” . Abu Bakar bertanya lagi : Lalu mengapa kita beramal lagi Ya Rasulullah ? Nabi Saw. menjawab : “ Beramallah maka setiap ( orang ) dimudahkan baginya ( mengerjakan ) apa yang telah diciptakan untuknya ” .
  • Diriwayatkan dari Ali bin Abi Thalib ra. : Suatu waktu kami mengantarkan jenazah ke pekuburan Baqi’ al gharqad , setelah itu Nabi menyusul kami . Beliau duduk dan kami pun duduk mengitari beliau . Ditangannya ada tongkat yang beliau pergunakan untuk menggores - gores tanah , lalu Beliau bersabda : “ Tiada seorang pun di antara kamu , tiada seseorang yang dihembuskan nafas melainkan telah ditetapkan tempatnya , apakah di dalam surga atau neraka melainkan telah ditetapkan pula ( apakah dia ) menjadi orang bahagia atau orang celaka ” . Kemudian seorang laki - laki bertanya : Ya Rasulullah , kalau begitu apakah kita tidak bertawakkal saja kepada ketetapan / takdir nasib kita dan kita tinggalkan saja beramal , maka siapa di antara kita yang ditetapkan menjadi orang bahagia , tentulah dia akan beramal dengan amalan orang bahagia . Adapun yang ditakdirkan menjadi orang celaka di antara kita , tentulah dia akan beramal dengan amalan orang yang celaka . Kemudian Rasulullah bersabda : “ Adapun orang yang bahagia itu maka dimudahkanlah mereka melaksanakan amal yang ( mendatangkan ) kebahagiaan dan adapun orang celaka maka dimudahkanlah mereka melaksanakan amal yang ( mendatangkan ) kecelakaan ” .
Tanda orang yang bahagia dan celaka berdasarkan hadis di atas adalah setiap orang dimudahkan untuk mengerjakan perbuatan penduduk surga atau neraka .
  • Rasulullah Saw. bersabda : “ Tanda kesengsaraan ada 4 : melupakan dosa - dosa yang lalu padahal telah tercatat di sisi Allah , menghitung - hitung amal - amal yang lalu padahal tidak diketahui amalnya di terima atau di tolak oleh Allah , memandang kepada yang berada diatasnya dalam hal keduniaan dan kepada yang berada dibawahnya dalam hal agama . Allah berfirman : “ Aku menghendaki engkau tetapi engkau tidak menghendaki Aku maka Aku tinggalkan engkau ” .
Tanda orang yang akan sengsara ada 4 :
    1. melupakan dosa yang telah dikerjakan
    2. menghitung amal yang belum tentu di terima atau di tolak oleh Allah
    3. dalam hal dunia , memandang kepada orang yang lebih sukses darinya
    4. dalam hal akhirat , memandang kepada orang yang lebih rendah ibadahnya daripada dirinya
Tanda orang yang akan bahagia ada 11 :
1.   zuhud terhadap dunia dan lebih mengutamakan akhirat . Zuhud bukan berarti tidak mau kepada dunia namun bersikap acuh tak acuh , memenuhi kebutuhan hidup terhadap dunia hanya seperlunya saja
2.      rajin ibadah dan membaca Al Qur’an
3.      sedikit bicara dari hal yang tidak perlu dan tidak bermanfaat
4.      rajin shalat 5 waktu
5.  berusaha meninggalkan yang haram dan syubhat ( sesuatu yang meragukan antara halal dan haram ) . Contoh : air putih halal namun bila di campur sedikit atau banyak bir / arak / khamar maka status air putih tersebut menjadi haram di minum . Inilah yang di sebut syubhat maka jauhilah
6.      berteman dan bersahabat dengan orang - orang salih
7.      rendah hati dan tidak sombong
8.      murah hati / dermawan dan tidak kikir
9.      kasih sayang kepada makhluk Allah
10.  berguna bagi orang lain
11.  selalu ingat mati

Posted by: Nama Blog magicmarketid, Updated at: 16.02.00

Senin, 06 Agustus 2012

Doa Rahmat




اللهم إنى أسألك الضل و رحمتك
Allaahumma innii as-alukal fadhla wa rahmataka
Artinya :
            Ya Allah sesungguhnya aku memohon kepada - Mu keutamaan dan rahmat - Mu
اللهم غشنى برحمتك و بركاتك و عفوك
Allaahumma ghasysyinii birahmatika wa barakaatika wa ‘afwika
Artinya :
            Ya Allah liputilah aku dengan rahmat - Mu dan barakah - Mu dan maaf - Mu

ربنآ ءاتنا من لدنك رحمة و هيئ لنا من أمرنا رشدا
Rabbanaa aatinaa min ladunka rahmatan wa hayyi’ lanaa min amrinaa rasyadan
Artinya :
Wahai Tuhan kami berikanlah rahmat kepada kami dari sisi - Mu dan sempurnakanlah bagi kami petunjuk yang lurus dalam urusan kami
رب اغفر وارحم وأنت خير الراحمين
Rabbighfir warham wa anta khairur raahimiin
Artinya :
Ya Tuhanku berilah ampun dan berilah rahmat dan Engkau adalah pemberi rahmat Yang Paling Baik
اللهم أدخلنا الجنة با السلام  و برحمتك
Allaahumma adkhilnal jannah bissalaam wa birahmatika
Artinya :
Ya Allah masukkanlah kami ke dalm surga dengan selamat dan dengan rahmat dari - Mu

Posted by: Nama Blog magicmarketid, Updated at: 20.11.00

Rahmat Allah



  • Diriwayatkan dari Abu Hurairah ra. , dia berkata : Rasulullah Saw. pernah bersabda : “ Amal baik seseorang tidak akan bisa menyelamatkannya dari neraka ” . Para sahabat bertanya : Apakah termasuk Anda juga Ya Rasulullah ? Rasulullah Saw. menjawab : Ya termasuk aku juga kecuali jika Allah melimpahkan kasih sayang - Nya kepadaku . Karena itu , jalani hidup sesuai ajaran Allah dan mendekatlah untuk mencari ridha - Nya ! Beribadahlah pada waktu pagi , sore , petang dan sebagian malam , jangan terlalu banyak dan jangan terlalu sedikit ! . Jangan terlalu banyak dan jangan terlalu sedikit agar kamu bisa melaksanakannya dengan rutin untuk meraih ridha Allah ” .
Berdasarkan hadis tersebut maka perbuatan dengan bentuk ibadah apapun tidak bisa menyelamatkan seseorang dari neraka . Seseorang dapat melakukan berbagai macam bentuk ibadah  , dapat terhindar dan selamat dari neraka , semua itu hanya semata - mata karena rahmat Allah . Orang yang belum mempunyai pengetahuan Islam tentu akan berkata : buat apa shalat , dzikir , puasa , zakat dan sedekah sedangkan orang yang melakukan itu semua pada akhirnya tetap masuk neraka ? Untuk menjawab hal itu maka camkanlah dalil berikut :
  • Firman Allah dalam surah Al – Maidah : 35 yang berbunyi : “ Hai orang – orang yang beriman , bertakwalah kepada Allah dan carilah jalan yang mendekatkan diri kepada – NYA dan berjihadlah pada jalan – NYA supaya kamu mendapat keberuntungan ”.
  • Rasulullah Saw. bersabda : “ Bukan amal seseorang diantara kamu yang dapat memasukkan ke surga dan menyelamatkan dari neraka dan tidak pula diriku dapat masuk surga karena amalku tetapi yang dapat memasukkan ke surga dan selamat / terhindar dari neraka adalah karena rahmat Allah Swt. ”.
Berdasarkan kedua dalil di atas maka hendaknya setiap orang berusaha mendekatkan diri kepada Allah dengan cara shalat , puasa , zakat , sedekah , dzikir seperti yang telah dicontohkan oleh Rasulullah Saw. , apabila enggan atau tidak mau melaksanakan ajaran Rasulullah berarti telah durhaka kepada Allah , jika telah durhaka kepada Allah dan Rasul - Nya maka bagaimanakah bisa masuk surga dan terhindar atau selamat dari neraka ? . Orang yang banyak beribadah melebihi orang lain maka jangan sombong dan jangan mengatakan bahwa dapat banyak beribadah karena kekuatannya , bukan demikian ! namun seseorang dapat banyak beribadah semata - mata karena rahmat dari Allah .

Posted by: Nama Blog magicmarketid, Updated at: 16.31.00

Hemat Beramal



Di bulan Ramadhan memperbanyak ibadah memang dianjurkan karena mengharap dari Allah pahala yang berlipat ganda namun alangkah baiknya bila berhemat dalam beribadah maksudnya beribadah sesuai dengan kemampuan dan istiqamah .
  • Diriwayatkan dari Aisyah ra. , dia berkata : Nabi Saw. di tanya : “ Apa amal baik yang disenangi oleh Allah ? ” Rasulullah Saw. menjawab : “ Amal baik yang paling rutin meskipun sedikit ” .
  • Ibn Mas’ud ra. berkata : Nabi Saw. bersabda : “ Telah binasa orang - orang yang berlebih - lebihan dalam agama , Nabi mengucapkannya berulang 3 kali ” .
  • Aisyah ra. berkata : ketika Nabi masuk ke rumah kami bertepatan ada seorang wanita . Nabi bertanya : siapakah wanita itu ? Aisyah menjawab : ini fulanah yang terkenal banyak beribadah shalat . Maka Nabi bersabda : Mah ( kata yang menyatakan kurang senang ) , hendaknya mengerjakan semampunya saja dengan tidak memaksa diri maka Allah tidak akan jemu / bosan menerima amalmu sehingga kamu jemu beramal , dan kelakuan agama yang lebih disukai oleh Allah ialah amal yang dikerjakan secara rutin / langgeng / istiqamah ” .

Posted by: Nama Blog magicmarketid, Updated at: 15.58.00

Doa Petunjuk



اللهم إنى أسألك الهدى و السداد                                                                     
Allaahumma inni as-alukal hudaa was sadaada
Artinya :
            Ya Allah aku mohon kepada - Mu petunjuk dan kebenaran
اللهم إنى أسألك الهدى و التقى و العفاف و الغنى                                                
Allaahumma inni as-alukal hudaa wat tuqaa wal ‘afaafa wal ghinaa
Artinya :
Ya Allah aku mohon kepada - Mu petunjuk dan takwa dan kesejahteraan / kesehatan dan kekayaan
اللهم ألهمنى رشدى و أعذنى من شر نفسى                                                      
Allaahumma alhimnii rusydii wa a’idsnii min syarri nafsii
Artinya :
Ya Allah ilhamkanlah kepadaku petunjuk dan lindungilah aku dari kejahatan diriku
أهدنى يا هادى ، خبرنى يا خبير ، بين  لى يا مبين ، علمنى يا علام الغيوب               Ahdinii yaa haa diyu khabbirnii yaa khabiiru bayyin lii yaa mubiinu ‘allimnii yaa ‘allaamul ghuyuub
Artinya :
Tunjukilah aku wahai Tuhan Yang Memberi Petunjuk , perlihatkanlah kepadaku wahai Tuhan Yang Maha Memperlihatkan , jelaskanlah untukku wahai Tuhan Yang Maha Menjelaskan , ajarilah aku wahai Tuhan Yang Maha Mengetahui yang ghaib

Posted by: Nama Blog magicmarketid, Updated at: 15.40.00

Doa



  • Diriwayatkan dari Abu Darda’ ra. bahwa Rasulullah Saw. bersabda : “ Tiada seorang muslim mendoakan temannya tanpa di ketahui oleh orang yang didoakan melainkan di sambut oleh malaikat dengan ucapan : dan untukmu juga seperti itu ” .
  • Abu Darda’ ra. berkata : Rasulullah Saw. bersabda : “ Doa seorang muslim untuk saudaranya di luar pengetahuan yang didoakan itu mustajab , di atas kepala orang yang berdoa itu ada malaikat yang ditugaskan supaya tiap ia berdoa untuk saudaranya dengan doa yang baik agar di sambut dengant ucapan : Amin dan untukmu seperti itu ” .
  • Abu Hurairah ra. berkata bahwa Rasulullah Saw. bersabda : “ Tiga macam doa pasti dikabulkan , tiada keraguan akan hal itu : Doa orang tua untuk anaknya , Doa orang musafir / dalam perjalanan , Doa orang yang di aniaya / di dhalimi / di sakiti ” .

Posted by: Nama Blog magicmarketid, Updated at: 15.36.00

Doa Kesukaran


Doa yang di baca ketika mengalami kesulitan dalam sesuatu urusan :
لا إله إلا الله العظيم الحليم ، لا إله إلا الله رب العرش العظيم ، لا إله إلا الله رب السماوات و رب الأرض و رب العرش الكريم                           
Laa ilaaha illallaahul ‘adziimul haliim , laa ilaaha illallaah rabbul ‘arsyil ‘adziim , laa ilaaha illallaah rabbus samaawaati wa rabbul ardhi wa rabbul ‘arsyil kariim
Artinya :
Tiada Tuhan selain Allah Yang Maha Agung , Yang Maha Sabar . Tiada Tuhan selain Allah , Tuhan ‘Arsy yang agung . Tiada Tuhan selain Allah , Tuhan langit dan bumi dan Tuhan ‘Arsy yang mulia
رب يسر و لا تعسررب تمم با الخير                                    
Rabbi yassir wa laa tu’assir rabbi tammim bil khair
Artinya :
Ya Allah mudahkanlah dan jangan Engkau sukarkan , Ya Allah sempurnakanlah dalam kebaikan
اللهم الطف بى فى تيسير كل عسير فان تيسير كل عسيرعليك يسير و أسألك اليسر و المعافاة 
فى الدنيا و الآخرة                                      
Allaahummalthuf bii fii taysiiri kulli ‘asiir fa-inna taysiira kulli ‘asiirin ‘alaika yasiir , wa as-alukal yusra wal mu’aafaata fid dun-ya wal aakhirah
Artinya :
Ya Allah , lembutkanlah bagiku dalam memudahkan setiap kesukaran karena sesungguhnya setiap kesukaran itu mudah bagimu , dan aku mohon kepada - Mu kemudahan serta keselamatan di dunia dan akhirat

Posted by: Nama Blog magicmarketid, Updated at: 13.15.00